Apa arti kata/pengertian dari: wawasan kebangsaan, ikrar, tekad,organisasi,kedaerahan,kesadaran,bangsa, dan negara kesatuan. ​

Apa arti kata/pengertian dari: wawasan kebangsaan, ikrar, tekad,organisasi,kedaerahan,kesadaran,bangsa, dan negara kesatuan. ​

Pembahasan :

Wawasan kebangsaan adalah cara pandang suatu bangsa atau negara mengenai negara itu sendiri dan juga ideologinya. Tak hanya itu juga tapi ada cita-cita dan juga orientasi yang bertujuan untuk memperkokoh dan juga menpererat persatuan dan ketahanan bangsa.

Pengertian ikrar bisa diartikan sebagai suatu janji, menurut KBBI ( kamus besar bahasa Indonesia ) bahwa ikrar itu adalah janji yang dibuat dengan sungguh-sungguh. Yang membedakan ini dengan janji yang lain ialah janji ini biasanya beserta dengan sumpah yang harus dilakukan pada sangat pembuat ikrar atau yang menyatakannya.

Kemauan atau suatu kehendak bisa dibilang tekad. Tekad adalah sinonim dari ihtikad yang pasti.

Menurut Stoner, organisasi adalah suatu hubungan dengan pola yang mana didalamnya terdapat anggota yang mana mengikuti pengarahan dari atasan atau orang yang menjabat sebagai ketua yang dibantu oleh sekretaris dan juga bendahara. Dan lebih dari itu karena ada tujuan bersama dalam suatu organisasi.

Kedaerahan artinya segala sifat mengenai suatu daerah. Kedaerahan bisa untuk mengatakan seseorang, tempat atau benda yang ada kaitannya dengan daerah.

Kesadaran adalah merasa untuk melakukan suatu perbuatan. Atau bisa diartikan dengan perbuatan yang dilakukan dengan suatu yang sadar tanpa perlu orang lain campur tangan. Contoh kesadaran untuk membuang sampah pada tempatnya. Kesadaran untuk ikut pemilu.

Bangsa adalah kelompok orang yang terdiri dari sangat banyak orang yang secara nasional sudah berindentitas bersama hingga mempunyai kesamaan dalam berbagai bidang. Seperti bahasa, ideologi atau pandangan hidup bangsa, budaya, sejarah serta punya kesamaan dalam tujuan. Dan secara garis besar mereka punya suatu keturunan yang sama.

Negara kesatuan adalah suatu negara yang berdaulat penuh yang dilaksanakan sebagai satu kesatuan utuh dan tunggal dimana pemerintahan pusat menjadi yang tertinggi.


Post a Comment for "Apa arti kata/pengertian dari: wawasan kebangsaan, ikrar, tekad,organisasi,kedaerahan,kesadaran,bangsa, dan negara kesatuan. ​"

Mendukung Kami Dengan Klik Iklan.